Tempat Makan Lesehan di Sidoarjo – Wisata Kuliner Populer

Jika sedang berkunjung ke suatu daerah bersama keluarga, memilih tempat makan yang nyaman adalah salah satu hal yang sulit dilakukan. Hal ini dikarenakan tempat tersebut masih asing dan belum terlalu diketahui. Misalnya saja jika sedang pergi ke Sidoarjo. Memilih tempat makan lesehan di Sidoarjo tentu akan sulit jika tidak terbiasa.

Kenapa harus lesehan? Karena jika sedang bersama dengan keluarga, maka tempat lesehan adalah yang paling nyaman. Apalagi ciri khas orang Indonesia yang suka dengan nuansa tradisional, maka akan pas jika memilih tempat makan dengan konsep lesehan. Selain itu, jika memilih tempat lesehan maka akan mudah bergerak.

Lalu bagaimana jika masih bingung mencari tempat makan lesehan di Sidoarjo? Tenang. Jika kesulitan untuk memilih tempat makan yang pas, maka pada rekomendasi kali ini akan menguraikan beberapa jenis tempat makan lesehan. Berikut adalah beberapa tempat makannya beserta detail lain yang diperlukan:

2. Ikan Bakar dan Ayam Bakar Rumadi

Rumah makan ini sangat mudah ditemukan. Lokasinya adalah di Kemangseng, Kecamatan Balongbendo. Lebih rinci adalah di Gang 4 nomor 45 Sidodadi. Rumah makan ini buka setiap hari dengan ketentuan bisa masuk mulai dari jam tujuh pagi hingga jam sepuluh malam. Sehingga sangat pas untuk dijadikan tempat makan berbagai waktu.

Tempat singgah ini memiliki banyak sekali menu. Mulai dari ikan bakar, ayam bakar, urap-urap, gurame asam manis, sambal pencit, nasi goreng, cumi tepung, dan masih banyak lagi. Sedangkan dari minumannya, ada es campur, es teh, teh jahe, aneka jus, aneka kopi, dan minuman pendamping lain yang menarik untuk dipesan.

Banyak testimoni baik untuk tempat makan lesehan di Sidoarjo yang satu ini. Dengan desain tempat makan di atas kolam ditambah dengan nuansa tradisional dari bambu, banyak pelanggan yang menyukainya. Bahkan tidak jarang pelanggan yang berencana datang lagi karena merasa puas dengan makanan dan pelayanannya.

2. Warung Apung

Warung Apung Rahmawati adalah rekomendasi tempat makan lainnya yang menarik untuk diulas. Jika mencari tempat makan ini, maka bisa langsung mengunjungi Jl. Sunandar Priyo Sudarmo di nomor 20-22. Tepatnya di wilayah Kapasan, Sidokare. Tempat makan ini juga tergolong tempat yang mudah dicari karena lokasinya strategis.

Untuk jam operasionalnya sendiri lebih siang dari rekomendasi pertama tadi, yaitu mulai jam sebelas siang hingga jam setengah sembilan malam. Meski jam operasionalnya bisa dibilang tidak terlalu lama, namun masih banyak yang mengunjungi karena nyaman. Tempat makan lesehan ini termasuk pilihan terbaik di jajarannya.

Sedangkan jika dilihat dari menunya, ada banyak daftar yang bisa dipilih. Mulai dari gorengan, sayur-sayuran, sambal, sop, kepiting, udang, ayam, dan berbagai menu lainnya. Lalu untuk minumannya ada minuman hangat, minuman dingin, dan berbagai jus pilihan. Dengan aneka menu ini, pelanggan bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

Dinamai warung apung karena lesehan untuk tempat makan berada di atas kolam. Sehingga, nuansa tradisional sangat kental dan sangat asri. Banyak pelanggan yang merasa puas dengan tempat dan layanannya. Tidak hanya itu saja, makanan yang tersedia juga enak sehingga sangat pas untuk dipilih dan di pesan.

3. Lesehan Joyo

Tempat makan lesehan di Sidoarjo yang satu ini sudah memiliki nama besar dan sudah terkenal. Jika ingin makan di tempat ini, maka harus pergi ke kawasan Jl. Raya Taman Pinang Indah. Tepatnya di kawasan ruko No. 5 Banjarbendo. Tempat makan ini mulai lebih cepat, yaitu mulai jam sembilan pagi hingga setengah sepuluh malam.

Sehingga, tempat makan ini bisa dipilih untuk sarapan karena buka lebih pagi dari dua rekomendasi sebelumnya. Untuk jenis makanannya sendiri juga beragam. Ada ayam, ikan, dan berbagai menu pendamping lainnya. Lalu untuk minumannya sendiri juga sangat banyak sehingga sangat pas untuk dipilih.

Hal yang menjadikan tempat makan ini sebagai primadona adalah karena luas tempatnya. Jika pergi dengan rombongan yang besar, maka tempat makan ini bisa dijadikan pilihan. Selain itu, ada juga layanan VIP room jika ingin mengadakan pertemuan yang sifatnya penting dan tertutup di tempat satu ini.

Dengan banyaknya fasilitas ini, tidak heran jika banyak rombongan yang memilih tempat ini sebagai destinasi untuk makan. Selain makanannya enak, tempat yang nyaman, fasilitasnya juga lengkap. Sehingga tidak perlu berpikir ulang jika masih bingung mencari tempat makan karena bisa langsung memilih tempat ini.

4. Resto Anda

Jika dilihat dari ulasannya, tempat makan ini juga tergolong yang paling disukai. Tempat makan yang berlokasi di Jl. Gajah Putih No. 68 ini, termasuk yang strategis dan mudah ditemukan. Lebih terperinci lagi, lokasinya ada di Tambak Oso kecamatan Waru. Dengan lokasi yang strategis, maka tempat makan ini bisa dijadikan pilihan yang pas.

Untuk jam operasionalnya sendiri tergolong singkat, yaitu mulai jam sepuluh pagi hingga jam enam sore. Meski demikian, ternyata masih banyak orang yang memanfaatkan tempat ini sebagai pilihan untuk menyantap makan siang. Lalu jika dilihat dari segi makanannya, juga tidak kalah dengan tempat makan lainnya.

Makanan andalannya mulai dari ikan, ayam, hingga olahan sayuran. Minumannya juga banyak sehingga mudah untuk dipilih. Tempat makan ini termasuk yang paling nyaman dengan suasana yang asri. Selain itu, juga cocok untuk rombongan keluarga dan cocok untuk anak-anak karena tempatnya luas.

5. Rumah Makan H. Mustofa

Rekomendasi tempat makan lesehan di Sidoarjo yang terakhir adalah di rumah makan H. Mustofa. Tempat makan ini berada Gelam, Kecamatan Candi. Tepatnya di Jalan Raya Gelam dengan nomor 45. Jam operasional tempat ini tergolong panjang. Mulai dari jam sembilan pagi hingga jam dua belas malam.

Dengan demikian, akan sangat pas untuk dijadikan pilihan tempat sarapan, makan siang, hingga makan malam. Jika memilih tempat makan ini, maka menu utama yang bisa dipilih adalah ikan bakarnya. Namun, masih ada juga menu dan minuman pendamping lain yang cocok untuk dipilih dan dipesan.

Lalu kenapa tempat ini menjadi pilihan banyak golongan? Hal ini dikarenakan konsep kawasannya sangat asri dan tradisional. Sehingga, saat makan di tempat ini akan terasa nyaman dan jauh dari hiruk pikuk. Selain itu, tempatnya juga nyaman dan bisa dipakai untuk banyak orang dalam satu rombongan besar.

Itulah ulasan lengkap mengenai tempat makan yang ada di Sidoarjo dengan konsep lesehan. Untuk tempat makan semacam ini, ada banyak jenis hidangan unik yang bisa dipilih. Umumnya, makanannya tidak akan jauh dari makanan favorit masyarakat Indonesia. Mulai dari ayam, ikan, makanan laut, dan berbagai sayuran.

Dengan adanya rekomendasi tempat makan lesehan di Sidoarjo di atas, maka akan mudah menemukan tempat makan yang pas. Jika sedang mengunjungi Sidoarjo baik dengan rombongan atau tidak, maka wajib mengunjungi tempat-tempat di atas. Dengan begitu, tidak perlu bingung lagi memilah tempat makan yang nyaman.